Sirsak atau yang di kenal sebagai Graviola adalah buah lezat yang banyak di temukan dinegara tropis termasuk di Indonesia.Buah sirsak memiliki ciri kulit yang berwarna hijau yang pada permukaannya tidak rata seperti ada duri-duri kecil yang tumpul.
Buah sirsak biasa nya di makan langsung dengan memotong nya menjadi dua bagian dan menyendoki daging nya.Buah sirsak memiliki rasa yang sedikit asam dan tekstur yang lembut.Untuk ukuran nya bervariasi dari ukuran yang kecil sampai yang sangat besar.
Tak hanya rasanya yang lezat saja untuk di konsumsi, buah ini juga memiliki manfaat dan kandungan gizi yang baik bagi kesehatan.Buah sirsak tergolong dalam jenis buah yang rendah kalori, tapi kaya akan nutrisi nya seperti vitamin C dan serat.Sirsak mengandung sejumlah antioksidan seperti folat, riboflavin, zat besi, dan juga niacin.Menarik hampir pada semua bagian dari buah sirsak bisa di gunakan sebagai obat, mulai dari batang, buah, maupun daunnnya.
Berikut beberapa manfaat dari buah sirsak bagi kesehatan yaitu :
1.Anti inflamasi
Peradangan merupakan respon normal imun tubuh terhadap infeksi.Namun ketika terjadinya peradangan kronis bisa menyebabkan penyakit.Sebuah penelitian terhadap hewan menemukan bahawa buah sirsak dapat membantu melawan peradangan dan bisa mengurangi pembengkakan.Meskipun manfaat sirsak sebagai antiradang perli di lakukan penelitian yang lebih lanjut terhadap manusia.
2.Kaya akan antioksidan
Antioksidan adalah senyawa penting yang bisa membantu menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan kerusakan sel.Seorang penelitian telah menunjukkan bahwa antioksidan bisa berperan dalam mengurangi resiko beberapa penyakit, termasuk penyakit kanker, jantung, dan diabetes.Ekstrak buah sirsak memiliki sifat antioksidan yang efektif untuk melindungi terhadap kerusakan yang di sebabkan oleh radikal bebas.
3.Anti bakteri
Manfaat dari sirsak lain nya adalah sebagai anti-bakteri yang cukup kuat untuk bisa memberikan perlindungan pada tubuh dan serangan dari bakteri yang merugikan.Sifat anti-bakteri ini tak hanya terkandung di dalam buah nya saja, namun juga pada daun nya.Sirsak secara efektif bisa membunuh berbagai jenis bakteri-bakteri yang menyebabkan kerusakan gigi, infeksi jamur, dan radang gusi.
4.Dapat meningkatkan daya tahan tubuh
Sirsak memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C yang berperan penting untuk membasmi radikal bebas didalam tubuh.Dengan begitu, bisa mengurangi resiko terkena berbagai jenis penyakit lainnya.Tak hanya itu, kandungan nutrisi nya juga di ketahui bisa menjaga daya tahan tubuh agar tetap kuat untuk bisa melawan penyakit infeksi.
5.Menjaga kesehatan kulit
Buah sirsak tak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh saja, melainkan juga bisa untuk kesehatan kulit.Manfaat dari sirsak bagi kulit yaitu bisa mengurangi garis-garis kerutan halus serta juga dapat mengurangi tanda-tandanya penuaan dini pada kulit.Manfaat ini juga di dukung berkat ada nya antioksidan yang dapat melindungi kulit dari infeksi bakteri dan mampu meremajakan kulit.
Itulah manfaat-manfaat dari buah sirsak yang sangat baik untuk kesehatan.