Arsip Harian: 09/04/2021

Heboh Kasus "Kerugian" Nasabah Asuransi Unitlink

Heboh Kasus “Kerugian” Nasabah Asuransi Unitlink

Beberapa hari terakhir di media sosial heboh ribuan nasabah yang mengaku telah menjadi korban asuransi unitlink. Seluruh cerita simpang siur menceritakan pengalaman pahit mereka tentang asuransi ini. Hal sepeti ini tidak terjadi hanya kali ini, namun sudah terjadi berkali – kali sejak dulu.

Pengertian Asuransi Unitlink

Asuransi unitlink adalah produk asuransi yang dikombinasikan dengan investasi. Jadi, manfaat yang diharapkan dari asuransi unitlink adalah :

  • Memperoleh proteksi asuransi dari kejadian tak terduga di masa depan
  • Mendapatkan manfaat investasi yang akan menambah aset kita

Sebenarnya, porsi investasi unitlink tidak difokuskan untuk mendapatkan untung besar. Porsi investasi dalam unitlink sebetulnya berfungsi agar meredam potensi kenaikan harga premi asuransi dalam jangka panjang.

Dengan adanya unitlink, tagihan awal memang lebih besar daripada asuransi tradisional namun harga premi jadi bisa dibuat flat dalam jangka panjang. Selain itu, dengan unitlink, nasabah juga bisa cuti premi alias tidak bayar premi, tapi tetap mendapatkan manfaat asuransi.

Beberapa Penyebab Kerugian Unitlink

Dari membaca konsep unitlink sangat menarik. Tapi bagaimana malah banyak yang mengaku rugi dan ditipu? Ini dia beberapa penyebab kerugian unitlink :

  1. Risiko penurunan nilai investasi

    – Dana nasabah di unitlink diinvestasikan ke instrumen investasi yang memiliki risiko.
    – Perusahaan asuransi tidak menjamin risiko dalam penempatan dana di investasinya.
    – Ketika kondisi pasar sedang tidak bagus, nilai investasi bisa turun bahkan di bawah dana yang disetor.

  2. Biaya – biaya tambahan yang tinggi

    Salah satu yang membuat investasi di unitlink bisa turun karena banyak biaya dalam proses transaksinya.

    Ada 5 biaya utama dalam unitlink :
    – Biaya akuisisi
    – Biaya administrasi
    – Biaya pembelian unit investasi
    – Biaya operasional
    – Biaya premi asuransi

Nah, informasi tentang risiko investasi maupun biaya yang tinggi dari pembelian unit link ini sering kali tidak diketahui oleh nasabah. Penyebabnya bisa jadi karena nasabahnya yang memang tidak paham atau oknum agen yang memberikan penjelasan yang kurang tepat dan kurang jelas ke calon nasabahnya.

Perlu diwaspadai juga, banyak oknum agen yang hanya mengejar target closingan deal dengan nasabah, sehingga tidak memberikan informasi yang komprehensif. Jadi, sebelum memutuskan untuk membel produk unitlink atau produk keuangan lainnya, pelajari dengan seksama dan pastikan produk tersebut sesuai kebutuhan dan profil risiko anda.